Review Buku Halal Haram For Kids

Assalamualaikum teman-teman, aku mau review buku halal haram for kids

Review Buku Halal Haram

Sumber gambar: dokumen pribadi

 

Sebelum dimulai kita kasih tahu dulu, apa itu halal dan haram. Halal adalah makanan dan minuman yang dibolehkan Allah, sementara Haram adalah makanan dan minuman yang tidak dibolehkan Allah.

Makanan halal

Daging unggas{ayam, bebek angsa dll}, daging kelinci, daging kambing, dan daging sapi.

Semua makanan yang berasal dari laut itu boleh dimakan. Jadi jangan ragu lagi.

Contoh minuman halal: Air putih, susu, madu, teh, sirup, kopi.

Makanan yang paling disukai Rasulullah adalah madu dan kurma.

Sebenarnya, bangkai belalang dan bangkai ikan itu boleh dimakan. Kenapa ya bangkai belalang dan ikan boleh dimakan?

Darah belalang dan ikan yang sudah mati itu akan terkumpul di leher, jadi dengan mudah kita membersihkannya.

Makanan haram

Jika kita sedang makan di restoran, dan menemukan bahasa yang belum diketahui, yuk belajar.

Istilah babi:

1PorkDaging babi
2PigBabi muda
3HogBabi dewasa
4SowBabi betina dewasa
5BoarBabi liar/ Babi hutan
6HamDaging babi bagian paha
7SwineDaging babi untuk semua spesies babi
8LardLemak babi
9BaconDaging babi yang diasapi
10Sow milkSusu babi
11PorcineSemua yang berasal dari babi

Jadi itulah 11 istilah babi, harus diingat ya kawan.

Makanan haram yang lain adalah bangkai.

Bangkai tidak boleh dimakan. Bangkai adalah semua hewan yang mati tanpa disembelih.

Jenis-jenis bangkai:

1 Binatang tercekik

Contoh binatang yang tercekik, bisa dicekik manusia atau mungkin terjepit pohon.

2 Binatang terpukul

Binatang yang mati dipukul haram dimakan, misalnya dipukul dengan kayu, besi, batu dan yang lain.

Dan masih banyak lagi, yang jelas bangkai tidak boleh dimakan.

Binatang bertaring tajam juga haram dimakan kawan, misalnya harimau, tikus, kucing, serigala, Anjing, Dll.

Burung berkuku tajam juga dilarang untuk dimakan.

Binatang yang dilarang dibunuh oleh Rasullulah, misalnya semut, lebah, burung hud-hud, dan burung Shurad.

Yang dimaksud lebahnya tidak boleh dimakan, bukan madunya ya kawan.

Syarat-syarat menyembelih hewan

Pisau tajam

Kenapa pisaunya harus tajam? Karena pisau yang tajam mempermudah proses menyembelih. Satu lagi, pisau yang tajam juga biar hewannya langsung mati, kalau tidak kan kasihan.

Penyembelihan di leher

Penyembelihan di leher adalah cara yang baik. Penyembelihan di leher yang harus dilakukan memutus tenggorokan, kerongkongan, dan 2 urat leher.

Menyebut basmallah ketika menyembelih

Ketika menyembelih hewan harus membaca basmallah. Kalau lupa atau tidak tahu, maka binatang itu haram!! Tidak boleh dimakan.

 

Oiya, teman-teman, baca juga artikel aku yang berjudul Cerita dari Bunga Matahari yang Bermanfaat dan Cerita Food and Nutrition / Makanan dan Gizi.

Sampai ketemu di artikel-artikel berikutnya, semoga bermanfaat, wassalamu’alaikum warrah matullahi wabarakatuh!

 

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top